Pengaruh Pupuk Organik Cair Bonggol Pisang dan Pupuk Kotoran Lembu Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Paria (Momodica Charantia L.)
Abstract
Peningkatan produksi pare/paria dapat dilakukan dengan penggunaan pupuk organik cair bonggol pisang dan pupuk kotoran lembu. Penelitian in bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk organik cair bonggol pisang dan pupuk kotoran lembu terhadap pertumbuhan dan produksi pare/paria (Momodica charantia L.). Metoda penelitian Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial terdiri atas 2 faktor. Faktor pertama pupuk organik cair bonggol pisang yang terdiri atas F0 = kontrol, F1 = 300 ml/l air/plot, F2 = 600 ml/l air/plot dan F3 = 900 ml/l air/plot. Faktor kedua pupuk kotoran lembu yang terdiri atas S0 = kontrol, S1 = 2 kg/plot, S2 = 3 kg/plot dan S3 = 4 kg/plot. Parameter pengamatan panjang tanaman, jumlah cabang produktif, panjang buah per sampel, produksi per sampel, produksi per plot. Hasil penelitian memperlihatkan pada pemberian pupuk organik cair bonggol pisang berpengaruh tidak nyata pada parameter panjang tanaman, jumlah cabang produktif dan panjang buah per sampel, berpengaruh sangat nyata pada produksi per sampel, produksi per plot. Pada pemberian pupuk kotoran lembu hasilnya berpengaruh tidak nyata pada parameter panjang tanaman, jumlah cabang produktif dan panjang buah per sampel, berpengaruh sangat nyata pada produksi per sampel, produksi per plot. Pemberian pupuk organik cair bonggol pisang perlakuan yang terbaik terdapat pada F3 (900 ml/l air/plot) dan pupuk kotoran lembu pada S3 (4 kg/plot) dilihat dari produksi pare/paria terbesar. Interaksi pupuk organik cair bonggol pisang dan pupuk kotoran lembu tidak berpengaruh nyata pada parameter yang diamati.
Kata Kunci : Pupuk Organik Cair Bonggol Pisang, Pupuk Kandang Lembu, Pare/Paria.
Downloads
References
Amrul, H. M. Z. N., & Lubis, N. (2017). Etnobotani Tumbuhan yang Digunakan pada Upacara Sipaha Lima Masyarakat Parmalim. Prosiding SNaPP: Sains, Teknologi, 7(2), 230-237.
Dalimartha, S. 2008. Atlas tumbuhan obat indonesia. Jilid 5. Pustaka Bunda, 126 – 133. Jakarta.
Dariah, A. 2007. Bahan Pembenah Tanah: Prospek dan Kendala Pemanfaatannya. Tabloid Sinar Tani, 16 Mei 2007.
Elizabeth, J dan Ginting, S. 2013. Teknologi Pakan Berbahan Dasar Hasil Sampingan Perkebunan Kelapa Sawit. Pusat Penelitian Kelapa Sawit. Medan.
Haryono, N., 2011, Pupuk Organik. Dikutip dari distributor pupuk tanaman blogspot. Diakses pada tanggal 23 Juli 2017.
Harjadi, 2009, Pengantar Agronomi, Gramedia, Jakarta.
Hsieh, 2008. Jumlah Unsur Hara Pupuk Urine. Universitas Brawijaya. Malang.
Huda, Muhammad Khoirul. 2013. Pembuatan Pupuk Organik Cair Dai Urin Sapi Dengan Aditif Tetes (Molasse) Metode Fermentasi. Skripsi. Universitas Negeri Semarang. Semarang
Irwanto, 2014, Pengaruh Pemberian Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan Tanaman Buah Naga di Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari, Propinsi Jambi, Widyaiswara Balai Pelatihan Pertanian Jambi, Jambi
Jumini, Nurhayati, dan Murzani, 2011, Efek Kombinasi Pupuk N, P, K dan Cara Pemupukan terhadap Pertumbuhan dan Hasil JagungManis, J. Floratek, 6 : 165–170.
Khomsan, A dan Faisal, A. 2009. Makanan Tepat Badan Sehat. Hikmah. Jakarta.
Kristiawan, B. 2011. Budidaya Tanaman Pare Putih (Momordica charantica L.) diaspakusa makmur UPT Usaha Pertanian Teras Boyolali. Tugas Akhir. Universitas Sebelas Maret. Surakarta
Lubis, N., & Refnizuida, R. (2019, January). Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Daun Kelor Dan Pupuk Kotoran Puyuh Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Kacang Panjang (Vigna Cylindrica L). In Talenta Conference Series: Science and Technology (ST) (Vol. 2, No. 1, pp. 108-117).
Munawar, A., 2011. Kesuburan Tanah dan Nutrisi Tanaman. Institut Pertanian Bogor Press. Bogor. 240 hlm.
Novizan, 2007, Petunjuk Pupuk Dan Pemupukan Yang Efektif, Penebar Swadaya, Jakarta.
Parnata, A. S,. 2010. Meningkatkan Hasil Panen Dengan Pupuk Organik. Agromedia Pustaka. Jakarta.
Rikwan, 2012, Pengaruh Pemberian Kompos Tandan Kosong Kelapa Sawit dan Pupuk Hayati terhadap Pertumbuhan Vegetatif Bibit Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di Pembibitan Awa, Skripsi. Program Studi Agroekoteknologi Universitas HKBP Nommensen Medan
Rinsema, W. T., 2009, Pupuk Dan Cara Pemupukan, BharataKarya Aksara, Jakarta.
Rita, Wiwik Susanah, IW Suirta, dan Ali Sabikin. 2008. Isolasi dan Identifikasi Senyawa yang Berpotensi sebagai Antitumor pada Daging Buah Pare (Momordica charantia L). Jurnal Kimia 2 (1): 5.
Samekto, R. 2008. Pemupukan. PT Citra Aji Parama. Yogyakarta.
Setianingsih, R. 2009. Kajian Pemanfaatan Pupuk Organik Cair Mikro Organisme Lokal (MOL) dalam Priming, Umur Bibit dan Peningkatan Daya Hasil Tanaman Padi (Oryza sativa L.): Uji Coba penerapan System of Rice Intensification (SRI). BPSB Propinsi DIY. Yogyakarta.
Setiawan, B., S. 2010. Membuat Pupuk Kandang Secara Cepat. Penebar Swadaya. Jakarta.
Siregar, A., K. 2017. Efektivitas Pemberian Pupuk Kandang Sapi Dan MOL Sayuran Terhadap Pertumbuhan Kacang Merah. Skripsi. UNPAB.
Siregar, M. (2018). POTENSI PEMANFAATAN JENIS MEDIA TANAM TERHADAP PERKECAMBAHAN BEBERAPA VARIETAS CABAI MERAH (Capsicum annum L.). JASA PADI, 3(1), 11-14.
Siregar, M. (2018). Respon Pemberian Nutrisi Abmix pada Sistem Tanam Hidroponik Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Sawi (Brassica Juncea). Jasa Padi, 2(02), 18-24.
Sucipto, I., 2009, Biogas Hasil Fermentasi Hidrolisat Bagas Menggunakan Konsorsium Bakteri Termofilik Kotoran Lembui, Skripsi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Pertanian Bogor, Bogor.
Suhastyo, A. A. 2011. Studi Mikrobiologi dan Sifat Kimia Mikroorganisme Lokal yang Digunakan pada Budidaya Padi Metode SRI (System of Rice Intensification). Tesis. Institut Pertanian Bogor. Bogor.
Sunarjono, H. 2011. Bertanam 30 Jenis Sayur. Penebar Swadaya: Jakarta.
Susanti, H., S.A. Aziz, and M. Melati. 2008. Produksi Biomassa Dan Bahan Bioaktif Kolesom (Talinum triangulare (Jacq.) Willd) Dari Berbagai Asal Bibit Dan Dosis Pupuk Kandang Ayam. Jurnal Agronomi Indonesia (Indonesian Journal of Agronomy), 36(1).
Syekhfani. 2012. Modul Kesuburan Tanah. Dikutip Dari syekhfanismd.leture.ub.ac.id.pdf. Diakses Tanggal 02 Desember 2018.
Widiastuti, R. 2008. Pemanfaatan Bonggol Pisang Raja Sere (Musa paradisiaca) sebagai Bahan Baku Pembuatan Cuka. Skripsi S1 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta.