Analisis Kinerja Keuangan Terhadap Likuiditas Bank Pada PT. Bank Sumut Kantor Pusat Medan

  • Dwi Safrizal

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non-Performing Loan (NPL) dan Return on Asset (ROA) terhadap Loan to Deposit Ratio (LDR). Objek penelitian ini adalah PT. Bank SUMUT Kantor Pusat Medan dan variabel data penelitian bersumber dari laporan keuangan publikasi yang di akses melalui alamat web http://www.ojk.go.id. Periode data triwulan yang digunakan dari tahun 2013 sampai tahun 2018. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta F-statistik untuk menguji pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat signifikasi 5%. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Selama periode pengamatan menunjukkan bahwa data penelitian berdistibusi normal. Pengolahan data tersebut menggunakan SPSS versi 16.0. Berdasarkan uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Hal ini menunjukkan data yang tersedia telah memenuhi syarat menggunakan model regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa vaiabel CAR tidak menunjukkan pengaruh signifikan terhadap LDR. Variabel NPL bepengaruh negative signifikan terhadap LDR. Variabel ROA berpengaruh signifikan terhadap LDR. Secara simultan CAR, NPL dan ROA berpengaruh terhadap LDR. Kemampuan prediksi dari ketiga variabel tersebut terhadap LDR dalam penelitian ini sebesar 39,8% Sedangkan sisanya 60,2% yang dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini. Kata Kunci : Likuiditas, Loan to Deposit Ratio (LDR), Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan (NPL), Return On Asset (ROA)

Downloads

Download data is not yet available.

References

DAFTAR PUSTAKA
Asih, S. (2018). Pengaruh kontribusi pajak daerah, pendapatan asli daerah, retribusi
daerah dan bagi hasil pajak terhadap belanja daerah dengan pertumbuhan
ekonomi sebagai variabel moderating pemerintah kabupaten dan kota. Jurnal
Akuntansi Bisnis dan Publik, 9(1), 177-191.
Dendawijaya, L. (2009). Manajemen Perbankan Edisi Kedua. Jakarta:
Ghalia Indonesia.
Fahmi, I. (2012). Analiis Kinerja Keuangan. Bandung: Alfabeta.
Ghozali, I. (2009). Ekonometrika Teori, Konsep dan Aplikasi dengan SPSS 16.
Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Granita, J. K. (2015). Analisis Pengaruh CAR, NPL, BOPO, Suku Bunga dan
Inflasi Terhadap LDR (Studi Pada Bank Umum Swasta Nasional
Devisa Periode 2009-2013). Semarang: Universitas Diponegoro.
Hanafi. (2008). Manajemen Keuangan Edisi Satu. Yogyakarta: BPEE.
Hani, S. (2014). Teknik Analisa Laporan Keuangan. Medan: In Media.
Harahap. (2009). Analisis Kritis Atas Laporan Keuangan. Jakarta: Raja
Grafindo Persada.
Hermawan, J. (2009). Pengaruh Rentabilitas dan Solvabilitas Terhadap
Likuiditas Bank yang Go Public. Medan: Universitas Sumatera
Utara.
Hidayat, R. (2018). Kemampuan panel auto regressiv distributed lag dalam
memprediksi fluktuasi saham property and real estate
Indonesia. JEpa, 3(2), 133-149.
Irawan, & Silangit, Z. A. (2018). Financial Statement Analysis. Medan: Smart
Print.
Indrawan, M. I., & SE, M. (2015). Pengaruh Promosi Jabatan dan Mutasi terhadap
Prestasi Kerja Pegawai PT. Bank Mandiri (Persero) Cabang Ahmad Yani
Medan. Jurnal ilmiah INTEGRITAS, 1(3).
Kasmir. (2008). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Bumi Aksara.
Kasmir. (2014). Pengantar Manajemen Keuangan. Jakarta: Kencana Prenada
Media Group.
Kholik, K. (2018, October). Effect of Self-Eficacy and Locus of Control on
Small and Medium Entertainment Small Scale. In International
Conference of ASEAN Prespective and Policy (ICAP) (Vol. 1, No. 1,
pp. 214-225).
Maisyarah, R. (2018). Analysis of the Determinants Competition Oligopoly Market
Telecommunication Industry in Indonesia. KnE Social Sciences, 760-770.
Munawir. (2009). Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: Liberty.
Pramono, W. (2006). Pengaruh Modal, Likuiditas dan Efisiensi Terhadap
LDR Pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Periode 2001-
2005. Semarang: Universitas Diponegoro.
Prihadi, T. (2008). Deteksi Cepat Kondisi Keuangan : 7 Analisis Rasio Keuangan.
Jakarta: PPM.
Purba, R. B. (2018). Pengaruh penerapan sistem akuntansi keuangan daerah,
transparansi publikdan aktivitas pengendalian terhadap akuntabilitas
keuangan pada badan keuangan daerah kabupaten tanah datar. Jurnal
Akuntansi Bisnis dan Publik, 8(1), 99-111.
Pakpahan, M. (2018). Strategi meingkatkan minat beli ulang aptek terhadap produk
obat pt novell pharmaceutical labs Medan. JUMANT, 6(1), 49-56.
Riyadi, S. (2004). Banking Asset & Liabillity Management. Jakarta: Fakultas
Ekonomi, Universitas Indonesia.
Riyanto. (2010). Analisa Laporan Keuangan. Surabaya: Unesa University Press.
Rizky, M. C., & Ardian, N. (2019). Enhance employee performance for increase
work motivation on Universitas Pembangunan Panca Budi Medan. Journal
Homepage: http://ijmr. net. in, 7(08).
Rossanty, Y., Nasution, M. D. T. P., & Ario, F. (2018). Consumer Behaviour In Era
Millennial. Lembaga Penelitian dan Penulisan Ilmiah AQLI.
Robain, W. (2012). Pengaruh pendapatan, bagi hasil, tanggungan keluarga dan religi
terhadap pola konsumsi tenaga kependidikan di perguruan Islam al Ulum
Terpadu Medan (Doctoral dissertation, Pascasarjana UIN Sumatera Utara).
Rahayu, S. (2018). Pengaruh Motivasi dan Disiplin Terhadap Prestasi Kerja
Karyawan di PT. Langkat Nusantara Kepong Kabupaten Langkat. JUMANT,
9(1), 115-132.
Rudianto. (2013). Akuntansi Manajemen Informasi Untuk Pengambilan
Keputusan Strategis. Jakarta: Erlangga.
Rusiadi, Subiantoro, N., & Hidayat, R. (2014). Metode Penelitian. Medan:
USU Press.
Ritonga, M. (2018). Faktor manajemen biaya dan manajemen pemasaran
terhadap pendapatan melalui intensitas roduksi pada ukm industri
rumahan di kota Binjai. JUMANT, 8(2), 68-78.
Sutomo. (2018). Sejarah dan Perkembangan Lembaga Perbankan Indonesia.
Depok: Staff Gunadarma.
Sari, P. B., & Dwilita, H. (2018). Prospek Financial Technology (Fintech) Di
Sumatera Utara Dilihat Dari Sisi Literasi Keuangan, Inklusi Keuangan Dan
Kemiskinan. Kajian Akuntansi, 19(1), 09-18.
Sari, A. K., Saputra, H., & Siahaan, A. P. U. (2017). Effect of Fiscal Independence
and Local Revenue Against Human Development Index. Int. J. Bus. Manag.
Invent, 6(7), 62-65.
Samrin, S., Irawan, M., & Se, M. (2019). Analisis Blue Ocean Strategy Bagi Industri
Kerajinan Di Kota Tanjung Balai. Jurnal Manajemen, 11(1).
Tandelilin, E. (2010). Portofolio dan Investasi : Teori dan Aplikasi. Yogyakarta:
Kanisius.
Utari, M. P. (2013). Analisis Pengaruh CAR, NPL, NIM dan BOPO
Terhadap LDR (Studi Kasus Pada Bank Swasta Nasional Devisa Di
Indonesia Periode 20017-2010. Semarang: Universitas Diponegoro.
http://www.banksumut.com/laporantahunan, diakses 17 Februari 2019.
http://www.ojk.go.id, diakses 8 Juli 2019.
Published
2021-06-23