PENGARUH CO BRANDING DAN CITY BRANDING TERHADAP CITRA PERUSAHAAN PT. POS INDONESIA

  • SITI ZUNAIDAH NASUTION Universitas Pembangunan Panca Budi

Abstract

ABSTRAK PENGARUH CO BRANDING DAN CITY BRANDING TERHADAP CITRA PERUSAHAAN PT. POS INDONESIA Perusahaan yang mempunyai citra baik dimata konsumen, produk dan jasanya relatif lebih diterima konsumen. Perusahaan yang memiliki citra positif dimata konsumen cenderung survive pada masa krisis. Selain itu citra perusahaan yang baik juga menjadi incaran para investor yang otomatis akan semakin yakin terhadap daya saing dan kinerja perusahaan ini.Cara meningkatkan citra perusahaanya itu dengan cara menjadi perusahaan yang bernilai di mata para pelanggan. Menjadi perusahaan yang bagus, bisa dibuktikan dengan cara menjamin produk yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut. Suatu perusahaan yang mampu menghasilkan barang yang berkulitas dan mampu memuaskan serta mampu memenuhi kebutuhan masyarakat maka perusahaan akan semakin memiliki citra atau nilai yang baik di mata pelanggan. Hubungan antara co-branding erat kaitannya dengan citra perusahaan dalam memasarkan produk sebuah perusahaan tersebut. Rumusan masalah yang akan menjadi pokok pembahasan, adalah: (1) Apakah Co Branding berpengaruh secara parsial terhadap citra perusahaan PT. Pos Indonesia? (2) Apakah City Branding berpengaruh secara parsial terhadap citra perusahaan PT. Pos Indonesia? (3) Apakah Co Branding dan City Branding berpengaruh secara serempak terhadap citra perusahaan PT. Pos Indonesia? Metodelogi penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan asosiatif, dimana dalam penelitian ini penulis meneliti tentang pengaruh Co Branding dan City Branding terhadap citra perusahaan PT. Pos Indonesia. hasil dari penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa co branding berpengaruh secara siginifikan terhadap citra perusahaan.Co-branding digunakan oleh sebuah perusahaan untuk berbagai tujuan yang bermanfaat, co-branding merupakan bentuk kerja sama yang dapat memberikan beberapa keuntungan bagi perusahaan serta bagi citraperusahaan, dan city branding juga berpengaruh secara siginifikan terhadap citra perusahaan. Kata Kunci: Co Branding, City Branding, Citra Perusahaan PT Pos Indonesia

Downloads

Download data is not yet available.

References

DAFTAR PUSTAKA
BUKU :
A.B. Susanto dan Hilmawan Wijanarko. (2009). Power Branding : Membangun Merek
Unggul dan Organisasi Pendukungnya. Jakarta : PT. Mizan Publika Jakarta.
A. Rusli, dan Benjamin Molan. (2008). Manajemen pemasaran jilid dua edisi
milennium. Terjemahan oleh Hendra Teguh, Ronny, dari Marketing
Management.10th ed.(2000), Jakarta : Penhallindo.
Ghozali, Imam. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.
Semarang : BP UNDIP.
Hermawan Kartajaya, Yuswohady, Jacky Mussry, Taufik. (2004). Positioning,
Deferensiasi, dan Brand, Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.
Hidayat, R. Rusiadi, dan M. Isa Indrawan. 2014. Teknik Proyeksi Bisnis.USU Press.
Medan
Hidayat, R., & Subiantoro, N. Rusiadi.2013. Metode Penelitian.USU Press. Medan
Ghozali, Imam. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.
Semarang : BP UNDIP.
Rusiaidi, Subintoro, Hidayat. (2014). MetodePenelitian, Manajemen, Akuntansi, dan
Ekonomi Pembangunan Konsep, Kasus dan Aplikasi SPSS, Eviews, Amos, Lisrel,
Medan : Cet. Ke-2—USU Press, 2014.
Simamora, Henry. (2012). Aura Merek. PT. Gramedia Pustaka Utama : Jakarta.
Sugiyono, (2010). Metode Penelitian Bisnis. Bandung : Alfabeta.
Teguh, Muhammad, (2008), Metodologi Penelitian Ekonomi, Jakarta : PT. Raja
Grafindo Persada.
Prof. Dr.Marihot Manullang. Drs. Manuntun Pakpahan, MM (2014). Metode penelitian,
Manajemen, SDM, Konsep, Aplikasi SPSS, Medan : Cet. Pertama, 2014.
JURNAL :
Adil, E., Nasution, M. D. T. P., Samrin, S., & Rossanty, Y. (2017). Efforts to Prevent
the Conflict in the Succession of the Family Business Using the Strategic
Collaboration Model. Business and Management Horizons, 5(2), 49-59
Andika, R. (2019). Pengaruh Motivasi Kerja dan Persaingan Kerja Terhadap
Produktivitas Kerja Melalui Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening Pada
Pegawai Universitas Pembangunan Panca Budi Medan. JUMANT, 11(1), 189-
206.
Ardian, N. (2019). Pengaruh Insentif Berbasis Kinerja, Motivasi Kerja, Dan
Kemampuan Kerja Terhadap Prestasi Kerja Pegawai UNPAB. JEpa, 4(2), 119-
132.
Aspan, H., Fadlan, dan E.A. Chikita. (2019). “Perjanjian Pengangkutan Barang Loose
Cargo Pada Perusahaan Kapal Bongkar Muat”. Jurnal Soumatera Law Review,
Volume 2 No. 2, pp. 322-334.
Chaerani, Ratu Y. (2011). Pengaruh City Branding Terhadap City Image Pada
Pencitraan Kota Solo”The Spirit Of Java”.Universitas Sultan Agung Tirtayasa.
Febrina, A. (2019). Motif Orang Tua Mengunggah Foto Anak Di Instagram (Studi
Fenomenologi Terhadap Orang Tua di Jabodetabek). Jurnal Abdi Ilmu, 12(1),
55-65.
Harahap,Muhith, Eksistensi City Branding Menurut UU No. 15 Tahun
2001Tentang Merek(Studi Kasus “Semarang Pesona Asia” Di Kota
Semarang),Tesis,Magister Hukum UNDIP 2008.
Hidayat, R. (2018). Kemampuan Panel Auto Regressiv Distributed Lag Dalam
Memprediksi Fluktuasi Saham Property And Real Estate Indonesia. JEpa, 3(2),
133-149.
Indrawan, M. I., Alamsyah, B., Fatmawati, I., Indira, S. S., Nita, S., Siregar, M., ... &
Tarigan, A. S. P. (2019, March). UNPAB Lecturer Assessment and Performance
Model based on Indonesia Science and Technology Index. In Journal of Physics:
Conference Series (Vol. 1175, No. 1, p. 012268). IOP Publishing.
Jedras (2011). City Branding The Perception Of Milan As A World Fashion
Capital. Master Thesis Erasmus University, Rotterdam.
Malikhah, I. (2019). Pengaruh Mutu Pelayanan, Pemahaman Sistem Operasional
Prosedur Dan Sarana Pendukung Terhadap Kepuasan Mahasiswa Universitas
Pembangunan Panca Budi. Jumant, 11(1), 67-80.
Nasution, A. P. (2019). Implementasi e–budgeting sebagai upaya peningkatan
tranparansi dan akuntabilitas Pemerintah daerah kota binjai. Jurnal akuntansi
bisnis dan publik, 9(2), 1-13.
Nasution, M. D. T. P., & Rossanty, Y. (2018). Country of origin as a moderator of
halal label and purchase behaviour. Journal of Business and Retail Management
Research, 12(2).
Pramono, C. (2018). Analisis Faktor-Faktor Harga Obligasi Perusahaan Keuangan Di
Bursa Efek Indonesia. Jurnal Akuntansi Bisnis dan Publik, 8(1), 62-78.
Purba, R. B. (2018). Pengaruh penerapan sistem akuntansi keuangan daerah,
transparansi publikdan aktivitas Pengendalian terhadap akuntabilitas keuangan
pada badan keuangan daerah kabupaten tanah datar. Jurnal Akuntansi Bisnis dan
Publik, 8(1), 99-111.
Ritonga, H. M., Hasibuan, H. A., & Siahaan, A. P. U. (2017). Credit Assessment in
Determining The Feasibility of Debtors Using Profile Matching. International
Journal of Business and Management Invention, 6(1), 73079.
Siregar, N. (2018). Pengaruh Pencitraan, Kualitas Produk dan Harga terhadap
Loyalitas Pelanggan pada Rumah Makan Kampoeng Deli
Medan. JUMANT, 8(2), 87-96.
Yanti, E. D., & Sanny, A. The Influence of Motivation, Organizational Commitment,
and Organizational Culture to the Performance of Employee Universitas
Pembangunan Panca Budi.
Published
2019-06-24